Dalam amanat pembina upacara , Kepala Sekolah SMAN 10, Bapak Suhermin, S.Pd mengharapkan agar seluruh siswa dan siswi memiliki kesiapan fisik dan mental ditengah tengah isu perubahan cuaca dan bencana di Indonesia khususnya gempa bumi. Beliau juga menyampaikan tip-tip untuk menyelamatkan diri ketika gempa bumi terjadi kepada seluruh peserta upacara. Selain itu Pembina Upacara juga menyampaikan agar siswa memiliki budaya membaca buku, mengingat pada saat sekarang budaya baca buku telah bergeser menjadi budaya bawa Hand Phone (HP).
Dalam kegiatan serah terima jabatan Ketua OSIS, Pembina upacara secara simbolis memasangkan slempang dan menyerahkan bendera dari ketua OSIS 2008/2009 Denis Fitriana kepada Ketua OSIS 2009/2010 Teguh Wibowo. Ditengah - tengah peserta upacara yang memberi aplaus atas pelantikan tersebut ketua OSIS lama memberikan sambutan yang pada intinya berterima kasih dan mohon maaf jika dalam mengemban tugas selama 1 tahun krang dapat maksimal. Demikian juga ketua OSIS baru, mengharapkan bimbingan dan dukungan kepada pembina, guru dan seluruh anggota OSIS untuk dapat mendukung program kerja mereka.
Setelah serah terima jabatan selesai dilanjutkan dengan pembacaan sumpah ataupun janji pengurus, yang dilanjutkan dengan pemercikan air bunga kepada seluruh pengurus OSIS. Pemercikan air bunga tersebut memiliki makna simbolis bahwa pengurus OSIS baru siap menunaikan kerja dengan tulus dan ikhlas dengan hati dan pikiran yang jernih.
Pada akhir kegiatan seluruh guru dan staf tata usaha memberi ucapan selamat kepada seluruh pengurus OSIS. Seluruh keluarga besar SMAN 10 Kota Tangerang Selatan mengiring doa agar seluruh pengurus OSIS SMAN 10 Tangsel dapat bekerja dengan maksimal, sehingga dapat menorehkan citra positif dalam dunia pendidikan. Brafo OSIS SMAN 10 Kota Tangsel Kiprahmu selalu ditunggu.